RAPAT INTERNAL BKPSDM KOTA BIMA BAHAS PENYAMPAIAN LAPORAN KINERJA PEGAWAI

Jumat, 15 November 2024 berlokasi di Aula Kantor BKPSDM Kota Bima yang berlangsung Pada  Pukul 08.30-11.00 WITA dilaksanakan Rapat Koordinasi   Internal BKPSDM Kota Bima, Bahas Penyampaian Laporan Kinerja Pegawai.

 

Penyusunan Laporan Kinerja Pegawai Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Bima dimaksudkan untuk menentukan strategi yang tepat dalam mencapai tujuan dan sasaran penyelenggaraan program dan kegiatan yang  Bertujuan : 

 

a. Memberikan arah yang jelas dalam menjabarkan tujuan dan sasaran pembangunan serta program kerja di BKPSDM Kota Bima

 

b. Menetapkan prioritas program dan kegiatan beserta kerangka pendanaannya dan indikator kinerja yang strategis , dalam dokumen resmi yang menjadi rujukan setiap tahun dalam penyusunan rencana kerja BKPSDM Kota Bima

 

c. Mempermudah dalam pengukuran kinerja perangkat daerah dan mengevaluasi kinerja perangkat daerah selama BKPSDM Kota Bima

 

d. Menjadi tolak ukur penilaian keberhasilan dalam melaksanakan pembangunan sesuai dengan tugas, fungsi, kewenangan dan tanggungjawab BKPSDM Kota Bima dalam upaya mewujudkan tujuan dan sasaran Pemerintah Kota Bima.